Happy Wednesday! Pertama kalinya ikutan WW di blognya Mbak Astrid *semuanya aja pertama kali -.- Anyway, aku ngga janji bakalan terus ikutan, karena yah, agak menyakitkan kalau diakhir bulan ternyata buku yang ku mau masih belum bisa kebeli. Huhu T.T dan ikutan WW kayak gini bikin rasa sakit itu bertambah karena terus diingatkan betapa tipisnya dompetku :(
Okeh, sudah cukup curhatnya. WW ku minggu ini itu ada dua, sebenernya udah kepengen dari lamaaaaaaaaaa banget, tapi sampe sekarang yah, gitulah. Malah beli buku lain bukannya selesain dulu wishlist-nya. Tapi okelah, sekedar berbagi ajah.
1. Divergent by Veronica Roth (Cover lama)
Kemaren sempet ke Bookfair, tapi waktu ke standnya Mizan, ngga nemu cover lamanya. Akhirnya cuma beli buku ke dua dan ke tiga, sambil berharap cover lama divergent bakalan di publish lagi, AMINN. Lagian ngga akan matching kan di rak kalau beda cover gitu
|
2. Daddy Long Legs by Jean Webster
Nah, aku kepengen banget punya yang satu ini dari dulu. Semenjak liat kartunnya di spacetoon, aku jadi penasaran bukunya seperti apa, dan astaga! bagus banget. Buku ini selain chapter awalnya, sisanya berisi surat Yang Amat Detail, kalau boleh ditambahkan. Surat-surat dari Judy ke ayah angkatnya tentang sekolah dan lingkungan barunya, tentang bagaimana Judy masih belum mau mengakui kalau dia anak panti asuhan. Pokoknya keren banget, aku mau punya paperbacknya. Cuma agak pesimis, masalahnya kan udah lama banget diterbitinnya, jadi yah gitulah, masih ada ngga ya?
|
Share juga WW mu yaaa:
- Silakan follow blog Books To Share – atau tambahkan di blogroll/link blogmu =)
- Buat posting mengenai buku-buku (boleh lebih dari 1) atau segala hal yang berhubungan dengan kebutuhan bookish kalian, yang jadi inceran kalian minggu ini, mulai dari yang bakal segera dibeli, sampai yang paling mustahil dan hanya sebatas mimpi. Oya, sertakan juga alasan kenapa buku/benda itu masuk dalam wishlist kalian ya!
- Tinggalkan link postingan Wishful Wednesday kalian di Mr. Linky (klik saja tombol Mr. Linky di bagian bawah post). Kalau mau, silakan tambahkan button Wishful Wednesday di posting kalian.
- Mari saling berkunjung ke sesama blogger yang sudah ikut share wishlistnya di hari Rabu =)
No comments:
Post a Comment